© Shutterstock.com/g/tomwang
Perselingkuhan ini jelas-jelas salah ya, apa pun pembelaannya tentu nggak bisa membenarkan sebuah perselingkuhan. Mau status hubungannya masih pacaran ataupun sudah menikah, perselingkuhan itu sebaiknya dihindari.
Perselingkuhan kadangkala menimbulkan efek traumatis bagi pihak yang menjadi korban. Bayangin aja, kepercayaan dan kesetiaan yang sudah diberikan, malah dibalas dengan pengkhianatan yang nggak kira-kira. Mau nggak mau, kondisi semacam ini pasti berpengaruh pada kemungkinan menjalin hubungan selanjutnya.
Sekalipun kelihatannya perselingkuhan ini hanya berdampak pada si korban, nyatanya nggak demikian lho. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa pelaku perselingkuhan sebenarnya juga bakal dapat karma kok.
Memang bukan karma instan sih, tapi karma yang diperoleh justru lebih menyakitkan. Mengutip dari newsmaxhealth.com, pelaku perselingkuhan justru rentan mengalami serangan jantung dan kanker lho. Kok bisa gitu ya?
Usut punya usut, pelaku perselingkuhan ini sebenarnya mengalami stres dan tekanan lho. Akibatnya, risiko serangan jantung bisa semakin meningkat.
Penelitian yang dimuat dalam Journal of Sexual Medicine ini mengungkapkan bahwa serangan jantung seringkali menimpa pria yang diam-diam berselingkuh dengan wanita muda lho. Oow, nggak main-main kan akibatnya.
Selain kemungkinan adanya serangan jantung, para peselingkuh ini rentan mengalami kanker juga. Sebenarnya ketika melakukan perselingkuhan, tanpa disadari tubuh mengalami stres dan mengakibatkan meningkatnya hormon yang berhubungan dengan penyakit jantung dan pengembangan beberapa jenis kanker lainnya.
Waduh, kalau udah kayak gini umur bisa jadi makin pendek dong ya.. Yakin nih masih mau selingkuh terus? Nggak pengen tobat aja?