© Rawpixel.com
Pasangan kekasih atau bahkan suami istri rasanya pasti pernah mengalami pertengkaran. Pertengkaran memang menjadi hal yang wajar dalam sebuah hubungan. Tapi siapa sangka bahwa pertengkaran justru menjadi pertanda bahwa hubungan itu sehat.
Dikutip dari Bright Side, pasangan yang berdebat cenderung memiliki hubungan yang langgeng. Bukannya tanpa alasan, pasangan yang berdebat seringkali justru memiliki kesempatan untuk menyampaikan argumen masing-masing pihak. Dari perdebatan inilah, mereka bisa mencapai kompromi dan tetap menjaga hubungan mereka.
Perdebatan antara pasangan kekasih juga menunjukkan bahwa mereka sebenarnya saling peduli dan menjaga komitmen mereka. Bahkan kadangkala melalui perdebatan inilah mereka bisa menyampaikan ketidaknyamanan yang mungkin selama ini dirasakan.
Lebih lanjut, perdebatan menimbulkan komunikasi yang jujur dari dua belah pihak. Keterbukaan dari masing-masing pihak membuat kepercayaan bisa dibentuk bersama.
Psikolog mengungkapkan bahwa pasangan yang hampir tidak pernah berdebat, justru bisa saja menyimpan rahasia yang ditutup rapat. Menunjukkan juga bahwa mereka jarang mendiskusikan berbagai hal yang ada di sekelilingnya.
Sebagaimana disebutkan bila perdebatan pada akhirnya akan mencapai kompromi dari kedua belah pihak, maka perdebatan juga membuat pasangan saling belajar banyak hal. Mereka bisa belajar untuk meredam dendam, meluapkan hasrat, serta menjalin koneksi yang lebih kuat.
Poin terutama dari perdebatan sehat dalam hubungan yakni mereka biasanya akan lebih langgeng daripada pasangan lain. Penelitian lain mengungkapkan, bahwa pasangan yang berdebat cenderung tidak menghindari permsalahan yang sedang terjadi. Dengan mengkomunikasikan permasalahan yang ada, mereka bisa bersama-sama mencari jalan keluar sebelum masalah itu semakin besar dan mungkin menimbulkan perpisahan.
Gimana, ternyata pertengkaran nggak selamanya berujung negatif kan?