© 2022 Freepik.com
Pernahkah kalian mengalami fase ragu dengan pasanganmu untuk melangkah ke ranah serius? Itu tanda yang wajar kok. Bisa jadi, memang ada hal-hal yang terdapat dalam diri pasangan tidak cocok denganmu.
Gejala ini harus segera diatasi, karena jika berlarut dan dibiarkan justru akan membuat hubunganmu tidak berjalan dengan sehat. Kamu juga bisa jadi akan banyak mengeluh dan justru menjalani hubungan yang kurang sehat.
Karenanya, dalam menjalin hubungan asmara terutama bagi yang ingin menuju ke ranah serius penting untuk membuat standar khusus pasangan hidup. Bukan berati kamu terlalu pemilih, tapi untuk sekali seumur hidup lebih baik mengantisipasi dan hidup dengan pasangan yang bisa saling mengerti dan memahami satu sama lain.
Nah, berikut ini cara tepat dalam membuat standar untuk mencari pasangan hidup dilansir dari berbagai sumber. Cara ini juga akan membuat hubunganmu makin sehat dan bahagia, lho!
Dalam menentukan pasangan hidup, penting yang namanya menyesuaikan dengan dirimu sendiri. Tak melulu soal fisik calon pasangan, tapi lebih kepada karakter dan segala hal yang disukai dan tidak.
Sesuaikan dengan karakter kamu, seperti apa kamu ingin diperlakukan oleh pasanganmu. Termasuk, hal-hal yang tidak kamu suka dari orang lain.
Ketika kamu sudah mengenali dirimu, maka kamu akan bisa menentukan standar untuk mencari pasangan hidup. Hal ini akan menjadi acuanmu menentukan dialah sosok yang tepat untukmu.
Hubungan yang sehat dan bahagia, perlu kerja sama kedua belah pihak. Sikap toleransi ini penting dilakukan, lho!
Apa saja sikap dari pasangan yang bisa kamu terima dan tidak bisa diterima. Lalu, apakah kekurangan dari calon pasanganmu bisa kamu toleransi dan tidak.
Ketika ini sudah didapatkan, maka kamu sudah bisa menentukan list toleransi yang bisa kamu terima dari pasangan kamu.
Selain toleransi, kamu perlu juga menimbang akan sikap calon pasangan kamu. Apakah sosoknya bisa diajak berdiskusi dan bernegosiasi dengan segala hal atau suka menang sendiri.
Misal saja perihal prinsip, tujuan hidup di masa depan, cara pandang dan lainnya. Hal ini menjadi penting guna jalannya hubungan asmara yang lebih sehat dan bahagia.