© Freepik.com/senivpetro
Rasa cinta seringkali diungkapkan dengan kata-kata, tapi tentu aja pernyataan itu bukan jaminan bahwa dia benar-benar mencintaimu.
Banyak yang bilang, cinta itu harus dibuktikan. Itulah sebabnya kata-kata aja nggak cukup, sehingga butuh aksi nyata untuk membuktikan cinta yang dirasakan.
Melansir dari iheartintelligence.com, berikut adalah tanda-tanda jika pasangan benar-benar mencintaimu.
1. Saling Menerima Kekurangan
Setiap orang pasti punya kekurangan masing-masing. Dan jika kalian benar-benar saling mencintai, maka kekurangan tersebut bukanlah penghambat untuk bertumbuh dalam sebuah hubungan.
2. Membayangkan Masa Depan yang Sama
Saat kamu dan pasangan membahas mengenai masa depan, ada saatnya kalian berdua sudah merencanakan untuk menjalani hubungan jangka panjang. Jika pembicaraan ini terus berlanjut, sudah pasti kamu dan dia mengharapkan tujuan yang sama.
3. Saling Berdiskusi sebelum Menentukan Keputusan
Hubungan yang baik berawal dari komunikasi yang sehat. Sudah selayaknya pasangan itu terbuka dan saling mengomunikasikan banyak hal yang melibatkan mereka.
Hal ini juga biasanya ditandai jika kalian selalu berdiskusi sebelum mengambil keputusan, agar tidak melukai pasangan dengan keputusan sepihak.
4. Saling Percaya
Kepercayaan dalam suatu hubungan itu penting, apalagi jika hubungan itu akan dibawa pada jenjang yang lebih serius. Dan lagi, kepercayaan itu datang dari dua arah dan bukan sepihak.
Apalagi jika dihadapkan dengan suatu janji yang dibuat, kalian tidak akan lagi menyimpan keraguan satu sama lain. Rasa percaya akan membuat hubungan menjadi lebih aman.
5. Timbul Kenyamanan
Hubungan yang benar-benar dilandasi rasa cinta oleh kedua pihak, akan menjadikan keduanya merasakan kenyamanan. Nggak ada lagi yang namanya basi-basi, semua yang dikeluarkan terasa begitu mengalir dan tanpa dibuat-buat.
Kenyamanan ini akan membuat pasangan merasa aman dan tenang saat menjalani hubungan.
Sudah selayaknya cinta itu ditunjukkan dengan perbuatan, bukan sekadar kata-kata. Kepedulian dan rasa cinta pasangan yang terbukti dari perbuatan, akan membuat keduanya bisa saling menghargai.