Hubungan Asmaramu Terasa Stagnan? Ini 5 Cara untuk Mengembalikan Keharmonisan

Reporter : Arifina
Minggu, 23 Oktober 2022 08:00
Hubungan Asmaramu Terasa Stagnan? Ini 5 Cara untuk Mengembalikan Keharmonisan
Beri pujian sering-sering ke pasanganmu, salah satunya!

Sudah melakukan berbagai kegiatan, seperti dinner, ninton film di bioskop saat menghabiskan waktu dengan pasangan tapi tetap terasa hambar, maka kamu perlu mengubahnya. Ini tanda hubunganmu sudah stagnan.

Dalam hal ini, perlu ada beberapa aktivitas lain untuk mengembalikan hubunganmu terasa harmonis kembali. Adanya aktivitas lain, tak hanya membuat rsa senang semata, tapi juga bisa menjadikan hubunganmu kembali hidup dan harmonis.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 5 cara mengembalikan hubungan yang stagnan agar makin harmonis. Apa saja?

1 dari 5 halaman

Seringlah Memberikan Pujian

Dalam ikatan hubungan asmara, pujian terhadap pasangan itu penting. Bukan berarti sepanjang waktu kamu harus selalu memujinya, ya!

Tapi, setidaknya memuji pasangan ini akan membuat ia lebih merasa diperhatikan. Cukup sesekali saja, sebatas memberikan apresiasi akan hari-hari yang dilaluinya.

Dengan langkah ini, seorang akan lebih merasa baik dan semakin merasa mendapat perhatian lebih dari pasangannya.

2 dari 5 halaman

Lakukan Quality Time dengan Sahabat

Meski sudah memiliki pasangan, tak melulu dunia hanya milik berdua, ya! Kamu perlu juga untuk tetap memberikan waktu dengan sahabat-sahabatmu.

Cara ini bisa kamu manfaatkan untuk berbagi keluh kesah yang sekiranya berat untuk langsung kamu share ke pasangan. Setidaknya saran dari sahabat akan membantu jalinan hubunganmu lebih baik, lho!

3 dari 5 halaman

Ikut Menghadiri Acara Penting Pasangan

Ilustrasi Pasangan

Sesekali ikut serta di kegiatan kantor pasangan atau kelaurganya juga tidak menjadi masalah, lho! Ini bisa menjadi kegiatan lain agar kamu tidak bosan dengan kencan yang itu-itu saja.

Lagi pula, dengan ikut ke acara penting pasangan juga bisa lebih mendekatkanmu dengan keluarga ataupun rekan kerjanya. Ini langkah awal untuk memulai hubungan ke ranah serius bukan?

4 dari 5 halaman

Ikut Memahami Pertemanan Pasangan

Menjalin hubungan dengan pasanganmu, sudah pasti sepaket untuk mengenal keluarga dan teman-temannya. Dalam hal ini, kamu bisa jadi tidak langsung nyaman untuk bergabung di circle pasanganmu.

Tapi, cobalah untuk mempelajari tipe-tipe pertemanan pasanganmu. Hal ini untuk memperluas sosialisasi kamu agar lebih meningkat. Dengan begitu yidak ada overthingking kalau pasangan tengah bermain dengan temannya deh!

5 dari 5 halaman

Jangan Ragu Meminta Maaf Jika Salah

Adanya bumbu-bumbu pertengkaran dalam sebuah hubungan itu wajar. Tapi, kamu juga perlu mengenali karakter driri kamu dan pasanganmu.

Jika memang kamu yang salah, maka jangan ragu untuk meminta maaf duluan, Tak perlu gengsi, dan takut harga diri. Karena cara ini justru akan membuat pasanganmu semakin mengerti dirimu.

Beri Komentar