© Medium
Ada banyak karakteristik yang mungkin kamu inginkan dalam pasangan. Terutama untuk kamu yang ingin menjalani hubungan serius dengan seseorang.
Hal yang sering kamu abaikan adalah apakah pasanganmu sama-sama memiliki keinginan untuk berkomitmen. Hal ini bisa terlihat jelas, tapi juga sangat sulit untuk diterima.
Sementara setiap tipe kepribadian mampu berkomitmen jika mereka bertemu dengan pasangan yang tepat. Dilansir dari Elite Daily, berikut beberapa tipe kepribadian Myers-Briggs yang bisa kamu ajak untuk berkomitmen dalam waktu yang lama.
ISFP cenderung terlihat tenang dan santai dari luar. Tetapi saat kamu mengenal mereka lebih dalam, kamu akan menemukan bahwa mereka sebenarnya sangat berani dan siap untuk hal apa pun. Mereka juga menganggap kesetiaan dan komitmen adalah hal yang sangat serius. Itulah mengapa mereka mendambakan stabilitas dan kebahagiaan dalam hubungan mereka. Terlepas dari keinginan mereka untuk mendapatkan pengalaman baru, saat ISFP jatuh cinta pada seseorang, maka mereka tidak akan main-main dengan hal itu.
Kepribadian ESFJ cenderung memiliki hati yang hangat dan tujuan mereka adalah menciptakan harmoni dalam kehidupan mereka. ESFJ melakukan semua hal dengan maksimal terutama dalam hubungan. Mereka selalu mengharapkan hal yang sama sebagai balasannya. Orang dengan kepribadian ESFJ ingin bersama dengan seseorang yang memiliki pandangan yang sama dengan mereka. Hal ini mereka anggap bisa membawa keseimbangan dalam kehidupan mereka. ESFJ juga percaya pada hubungan cinta selamanya.
Tipe kepribadian ini memiliki tujuan dan tahu bagaimana cara mendapatkannya. Tetapi mereka juga ingin memiliki pasangan sejati yang dapat mereka ajak untuk berbagi kebahagiaan. ENTJ adalah orang yang bisa fokus pada tujuan jangka panjang dalam hubungan. Mereka justru tidak punya waktu dan tenaga untuk menghabiskan waktu dalam hubungan yang tidak serius.
INTJ ingin membangun hubungan yang kuat dengan seseorang yang mampu bertahan meski diterpa badai sekalipun. Dalam hubungan, mereka mencari komitmen untuk menjalin ikatan mendalam yang berjalan seumur hidup bersama pasangan mereka. Pasangan ideal untuk mereka adalah seseorang yang dapat menantang mereka secara intelektual. Mereka membutuhkan pasangan yang bisa memperluas pandangan mereka tentang dunia.