© Shutterstock.com/Makistock
Hadirnya media sosial di tengah-tengah masyarakat tidak dipungkiri dapat membantu banyak orang. Mulai dari dapat jualan online, dapat teman baru, ataupun mencari jodoh.
Namun, tidak sedikit pula dampak negatif dari sebuah media sosial. Media sosial juga dapat mempengaruhi sebuah hubungan percintaan lho. Kalau tidak segera diantisipasi, kamu dan pasangan bakalan ketergantungan banget dengan media sosial lho.
Nah, berikut ini adalah lima tanda bahwa media sosial telah memberikan pengaruh terhadap kehidupan pacaranmu dengan pasangan.
Kamu selalu terlihat harmonis dengan pasangan di media sosial. Padahal, hubungan kamu dengan pasangan sedang tidak baik-baik saja.
Hal ini menunjukkan bahwa kamu ingin terlihat harmonis dalam hubungan percintaan di mata para followers. Ujung-ujungnya, kamu terobsesi dengan penilaian orang terhadap hubunganmu.
Saat pacaran atau kencan, kamu tidak ingin ke tempat yang biasa-biasa aja. Tempat hits dan Instagramable merupakan tempat tujuan kalian pacaran.
Jika sudah begini, kualitas hubungan kalian saat pacaran ataupun keintimannya bukan lagi prioritas. Kamu sedang terobsesi dengan apa yang ingin kamu tunjukkan di media sosial.
Ketagihan akan perhatian dari followers membuatmu sering meng-upload kegiatan dengan pacar. Gak cuma kegiatan bersama, kamu juga sering mengeluarkan uneg-uneg atau curhat tentangnya di media sosial.
Hal ini akan membuatmu memiliki masalah dengan pasangan karena sering update medsos tentang hubungan kalian. Tentu saja ini tidak baik untuk keberlangsungan kehidupan percintaanmu kedepannya.
Menurut penelitian, orang yang sering main media sosial akan cenderung untuk suka membanding-bandingkan hubungan sendiri dengan orang lain. Kecemasan ini muncul dilihat dari postingan yang di upload.
Secara tidak langsung, kamu akan melihat postingan orang lain dengan pasangannya. Hal ini akan membuatmu ingin jadi lebih bai lagi darinya.
Di era media sosial seperti sekarang ini, likes dan komentar menjadi tolak ukur seberapa perhatiannya kita dengan pasangan. Jika kamu sampai kecewa jika pasangan tidak memberikan likes atau komentar di postinganmu, kemungkinan media sosial sudah mempengaruhi hubungan percintaanmu.
Padahal, ungkapan perhatiannya pasangan tiak bisa diukur hanya dengan likes ataupun komentar di media sosial semata.
Bak lingkaran setan, media sosial hanya membuat kehidupan percintaanmu begitu-begitu saja dan gak ada bagus-bagusnya. Kualitas pacarannya akan berkurang dan makin lama makin tidak sehat.