© Shutterstock.com/g/interstid
Ada banyak cara yang berusaha dicapai pasangan suami istri demi mempertahankan hubungan pernikahan. Namun sadar nggak sih, ternyata kelanggengan hubungan pernikahan bisa dipengaruhi oleh kebahagiaan istri?
Ini bukan sekedar akal-akalan dari para perempuan ya. Sebuah studi yang dimuat dalam Journal of Marriage and Family mengungkapkan, bahwa semakin puas dan bahagia seorang istri dalam sebuah pernikahan, maka semakin bahagia pula suami dalam menjalani kehidupannya. Hal ini ternyata berperan besar dalam keutuhan pernikahan.
Mengutip dari huffpost.com, penelitian yang dilakukan di Rutgers University, New Jersey ini mengungkapkan bahwa semua ini berhubungan dengan kondisi psikologis perempuan. Dalam kondisi hati yang sedang tidak baik, seorang istri tetap mengurus suaminya. Apalagi jika kondisi hatinya begitu baik, perlakuan istri terhadap suami bisa meningkatkan kebahagiaan suami. Sayangnya, hal ini tidak berlaku sebaliknya.
Deborah Carr, profesor sosiologi di Rutgers University membeberkan, istri yang bahagia bisa mengangkat hubungannya dengan suami. Istri yang bahagia cenderung mendukung kondisi emosional sang suami, bahkan pekerjaan rumah tangga yang dikerjakan pun cenderung mendatangkan kebahagiaan.
Nah, kalau gitu jangan sampai kamu nggak bahagia dalam pernikahanmu ya. Ingat, happy wife make happy life!