Momen Spesial Jatuh saat Ramadan? Ini 6 Tips Mengadakan Pernikahan di Bulan Puasa

Reporter : Andrawira Diwiyoga
Rabu, 20 April 2022 06:50
Momen Spesial Jatuh saat Ramadan? Ini 6 Tips Mengadakan Pernikahan di Bulan Puasa
Ibadah puasa bukan menjadi penghalang untuk menikah kok.

Momen spesial seperti menikah memang terkadang tidak bisa dengan mudah ditentukan kapan terjadi. Entah itu karena ada kehendak keluarga, faktor situasi dan kondisi, atau sampai mencari tanggal yang bagus.

Buat para muslim, kini tengah menjalani ibadah puasa di bulan ramadan. Walaupun kebanyakan pasangan memutuskan untuk menikah setelah lebaran, namun karena beberapa alasan di atas, ada juga yang menikah saat puasa.

Jangan bingung atau malah takut, berikut ini beberapa tips mengadakan pernikahan di bulan puasa. Tentu saja gak bakal bikin puasa bolong kok.

1 dari 7 halaman

Gelar Sebelum Buka Puasa

Tips pertama menikah di bulan puasa adalah dengan menggelarnya sebelum buka puasa atau saat sore hari. Seperti halnya kamu mengadakannya sejak jam 5 sore.

Para tamu yang berpuasa pun tidak keberatan menghadiri acara pernikahanmu. Para tamu juga bisa ngobrol satu sama lain sambil menunggu waktru berbuka.

2 dari 7 halaman

Pemberitahuan Berbuka Puasa

Tips selanjutnya adalah jangan lupa untuk adanya pemberitahuan akan buka puasa. Tentu saja ini untuk para tamu muslim agar mengetahui kalau sudah waktunya untuk berbuka.

Walaupun mungkin saat acara digelar, bakal terdengar adzan di venue tempatmu menikah. Namun, tidak ada salahnya untuk adanya pemberitahuan berbuka ini.

Ilustrasi Buka Puasa

3 dari 7 halaman

Jangan Lupa Takjil

Jangan lupa untuk menyediakan banyak hidangan manis sebagai takjil untuk para tamu. Makanan manis memang cocok banget untuk takjil karena akan memberi energi yang banyak untuk tubuh.

Kolak, kurma, bubur sum sum, ataupun teh hangat bisa menjadi hidangan untuk takjil.

4 dari 7 halaman

Lebihkan Porsi Catering

Di bulan puasa seperti ini, tidak jarang kamu akan bertmu dengan orang yang saat berbuka sangat kalap atau porsi makannya yang tidak terkontrol. Kamu juga pastinya akan menemui orang tersebut di pernikahanmu nanti.

Maka dari itu, untuk mengantisipasinya, lebihkan porsi makanan atau catering. Atau, kamu bisa menggunakan petugas catering untuk mengambilkan makanan buat para tamu agar porsinya lebih efisien.

Ilustrasi Catering

5 dari 7 halaman

Dekat dengan Masjid

Kamu bisa mengadakan pernikahan di dekat masjid. Ini bakal memudahkan para tamu yang ingin salat maghrib ataupun tarawih.

Jadi, para tamu gak bakal bingung untuk mencaeri masjid.

6 dari 7 halaman

Jangan Sampai Larut

Pesta pernikahanmu memang diadakan mulai jam 5 sore, tapi bukan berarti harus sampai larut. Pengantin pun juga butuh istirahat karena selama seharian bersiap-siap untuk menikah di tengah ibadah puasa.

Ilustrasi Pernikahan

Beri Komentar