Punya Teman yang Lebih Tua Ternyata Banyak Untungnya loh!

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Senin, 21 Juni 2021 14:15
Punya Teman yang Lebih Tua Ternyata Banyak Untungnya loh!
Berteman dengan orang yang lebih tua penting juga nih~

Bicara soal lingkup pertemanan, biasanya kita akan lebih banyak berteman dengan orang-orang yang seumuran. Hal ini tentu aja terjadi karena kita bertemu teman dari institusi pendidikan, seperti saat sekolah maupun kuliah.

Meski kesempatan untuk berteman dengan orang-orang yang seumuran terbuka lebih lebar, nggak menutup kemungkinan jika kita bisa berteman dengan orang yang lebih muda atau bahkan lebih tua sekalipun.

Sebuah penelitian yang dimuat dalam AARPP Research menemukan fakta bahwa berteman dengan orang yang usianya lebih tua sebenarnya mendatangkan banyak manfaat. Kira-kira seperi apa manfaatnya, simak ulasan selengkapnya ya..

1 dari 3 halaman

1. Memperluas sudut pandang

Ilustrasi Berteman dengan Orang yang Lebih Tua

Berteman dengan orang-orang yang seumuran cenderung membuat kita memiliki pokok bahasan yang itu-itu saja. Hal ini tentunya berbeda saat kita bergaul dengan orang-orang yang lebih tua. Pembahasan biasanya lebih beragam sehingga sudut pandang bahkan pengetahuan jadi lebih luas.

2. Punya gambaran mengenai masa depan

Memiliki teman yang usianya berada di atas kita, kadangkala membantu kita untuk memiliki gambaran mengenai masa depan. Biasanya mereka akan berbagi cerita, pengalaman, dan cara menyikapi persoalan-persoalan di usia yang lebih dewasa. Hal ini tentunya membantu kamu memiliki gambaran mengenai apa yang mungkin bisa terjadi pada kamu.

2 dari 3 halaman

3. Terhindar dari drama nggak penting

Ilustrasi Berteman dengan Orang yang Lebih Tua

Berteman dengan teman sebaya tentunya lebih enak dan mudah dijalani, namun kadang terjadi drama-drama nggak penting yang timbul lantaran belum ada kedewasaan emosional. Namun saat kamu berteman dengan orang yang lebih dewsa, bisa dibilang jarang ada drama. Mereka lebih mudah mengalah, memaklumi, atau memberi pengertian jika emosimu kebetulan sedang tidak stabil.

4. Memiliki pemikiran yang lebih dewasa

Dengan siapa kita bergaul akan membentuk kepribadian kita. Jika kamu bergaul dengan orang yang lebih dewasa, seringkali kamu akan terbentuk jadi sosok yang punya pemikiran lebih dewasa dari teman-teman sebayamu. Hal ini terbentuk dengan sendirinya dan seringkali malah nggak kamu sadari.

3 dari 3 halaman

5. Mendapat rasa aman

Apabila kamu adalah yang paling muda dalam lingkup pergaulan, seringkali kamu akan diistimewakan dalam beberapa hal. Teman-teman yang usianya lebih tua akan berusaha memberikan rasa aman dan lebih terbuka untuk bertukar pikiran saat kamu sedang mengalami masalah.


Well, berteman dengan siapa saja itu nggak masalah. Jangan lupa untuk tetap pilih-pilih teman dan memastikan mereka memberi dampak positif untuk dirimu sendiri.

Beri Komentar