Udah Mulai Bosan WFH? Yuk, Ikuti Tips Berikut Biar Tetap Fokus!

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Senin, 13 April 2020 08:13
Udah Mulai Bosan WFH? Yuk, Ikuti Tips Berikut Biar Tetap Fokus!
Sekalipun WFH, jangan kasih kendor ya..

Pemberlakuan Work From Home atau yang disingkat WFH memang sudah memasuki waktu hampir sebulan. Kondisi ini agaknya mulai membosankan bagi sebagian orang.

Kebosanan ini tentu aja berdampak pada penurunan tingkat produktivitas dan kurangnya interaksi sosial. Lantas, gimana sih caranya biar fokus tetap terjaga selama WFH berlangsung?

1 dari 6 halaman

Mulai Hari dengan Bersyukur

ilustrasi wanita merenung dan bersyukur

Sebelum memulai aktivitas nggak ada salahnya untuk memulai hari dengan bersyukur kepada Sang Pencipta. Bagaimana pun juga, bisa terbangun di pagi hari dengan tubuh yang sehat adalah anugerah yang patut disyukuri lho.

Kamu boleh menambahkan rutinitas untuk menghirup udara pagi dan berjemur di bawah hangatnya sinar matahari agar pagimu jadi lebih menyenangkan.

2 dari 6 halaman

Buat Jadwal

Ilustrasi Mengatur Jadwal

Kerja di rumah memang rasanya jadi nggak ada batasan kerja, tapi buka berarti kamu bisa seenaknya ya. Kamu tetap perlu membuat jadwal, agar pekerjaanmu bisa selesai seperti biasanya manakala kamu bekerja di kantor.

Jika pekerjaanmu bersifat longgar, maka kamu bisa 'memilih' waktu kerja di mana kamu bisa mencapai produktivitas maksimal. Yang terutama, jangan sampai waktu istirahatmu ikut berantakan ya..

3 dari 6 halaman

Hindari Gangguan yang Tidak Perlu

Ilustrasi Perempuan Bermain Ponsel

Bekerja di rumah memang seolah penuh kebebasan, tapi kamu nggak boleh leha-leha lho. Hindari juga hal-hal yang berpotensi menganggu fokusmu, seperti main sosmed. Kalau udah keasikan main sosmed, takutnya pekerjaanmu malah nggak selesai-selesai lho.

4 dari 6 halaman

Pilih Musik yang Membangkitkan Semangat

Wanita mendengarkan musik

Beberapa orang biasanya suka mendengar musik saat bekerja untuk meningkatkan semangat. Nah, saat WFH pun cara ini tetap bisa kamu lakukan kok. Pastikan memilih lagu yang tepat ya, supaya pekerjaanmu terasa lebih menyenangkan.

5 dari 6 halaman

Tetapkan Batas dengan Orang Sekitar

Ilustrasi Berbicara Serius

Gangguan saat WFH bisa juga datang dari orang sekitar. Nah, supaya mereka nggak mengganggu produktivitasmu, kamu perlu mengkomunikasikan ini dengan mereka lho. Berilah pengertian bahwa kamu harus bekerja di rumah, agar mereka tidak mengganggumu tiba-tiba.

6 dari 6 halaman

Nah, poin-poin di atas boleh banget loh buat diterapin. Walaupun keadaannya memang nggak kondusif, tapi masih tetap bisa dikondisiin kan? Tetap semangat ya dan semoga wabah ini segera berakhir, sehingga kita bisa balik ngantor deh!

Beri Komentar