© Shutterstock
Di media sosial ataupun artikel di dunia maya, kita sering menemukan tipe-tipe berdasarkan sesuatu. Seperti halnya zodiak, bulan, ataupun shio sekalipun.
Kali ini kita membahas tipe seseorang berdasarkan struktur kerajaan hewan, di antaranya yaitu alfa, beta, gama dan omega. Kenapa bisa dicocokkan dengan hewan? karena pada dasarnya, hewan dan manusia merupakan makhluk di bumi dan memeiliki beberapa kemiripan.
Yuk kenali apakah kamu tipe yang mana? Alfa, beta, gama, ataupun omega?
Dalam susunan kerajaan hewan, alfa berada di posisi teratas. Orang dengan tipe alfa dikatakan sangat menawan dan menjadi idaman banyak wanita maupun pria.
Seorang alfa sangat pandai dalam berbicara, memiliki kepercayaan diri yang tinggi, cerdas, dan memiliki kharisma tersendiri. Hal-hal tersebut membuat pria alfa disukai banyak orang dan cenderung menjadi pemimpin.
Namun, kekuarangan dari orang bertipe alfa adalah mereka cenderung sombong, agresif, keras kepala, dan suka pegang kontrol.
Posisi Beta berada di bawah alfa. Beta cenderung lebih introvert dan pemalu daripada alfa. Mereka juga sering kali ragu-ragu dengan keputusan atau komitmen yang dibuat.
Maka dari itu, seorang beta dikenal sebagai orang yang baik dan juga selalu mengalah. Seorang beta juga lebih bisa diandalkan karena mampu mengerjakan tugas serta instruksi yang diberikan.
Namun, beta yang tidak suka menonjolkan diri, lebih nyaman menjadi pengikut atau follower seorang alfa.
Tidak ada yang terlalu spesial dari seorang gama. Seorang gama lebih mudah bergaul dengan siapa saja, baik itu pria maupun wanita.
Hal yang positif dari seorang gama adalah mereka tipe orang yang tidak pantang menyerah. Seorang gama juga akan berusaha menyelesaikan urusannya dengan cepat dengan sedikit usaha.
Sayangnya, seorang gama adalah orang yang tidak mau repot, meskipun hal tersebut penting untuk dilakukan. Seorang gama merupakan tipe yang sangat fleksibel, mereka bisa menjadi penhgikut seperti beta, ataupun pemimpin dadakan layaknya alfa.
Hampir mirip dengan alfa, seorang omega adalah tipe yang percaya diri, intelektual, dan memiliki kharisma tersendiri. Perbedaannya, seorang omega tidak tertarik untuk menjadi seorang pemimpin.
Seorang omega tidak terlalu suka memiliki banyak pertemanan dalam bersosialisasi. Omega lebih suka memiliki sedikit teman namun dapat dipercaya.
Seorang omega lebih suka menyelesaikan pekerjaannya sendiri tanpa bantuan orang lain. Ketika mereka telah berhasil dengan pekerjaannya tersebut, barulah omega akan menunjukkannya kepada teman-temannya.
Tetapi, seorang omega sering kali tidak tahu letak kesalahan yang dibuatnya. Maka dari itu, ketika terjadi kesalahan, seorang omega akan menyalahkan orang lain atau faktir lainnya, bukannya diri sendiri.
Itulah tipe-tipe orang berdasarkan kerajaan hewan. Jadi, kamu alfa, beta, gama, atau omega nih?