© 2019 Https://www.diadona.id/indonesiaexpat.biz
Yogyakarta memang memiliki daya tarik sendiri sebagai destinasi wisata. Tak hanya terkenal dengan wisata budaya, tempat wisata Jogja lainnya juga tak kalah populer dan menarik untuk dikunjungi.
Banyak berbagai tempat wisata yang ditawarkan Yogyakarta. Mulai dari wisata alam hingga wisata malam yang sangat pas untuk kamu yang sedang bingung mencari destinasi wisata yang tepat untuk mengisi akhir pekan atau liburan. Untuk itu, yuk simak 15 tempat wisata Jogja menarik yang telah dirangkum dari berbagai sumber berikut ini.
Tempat wisata di Jogja memang sangat beragam. Banyak pilihan tempat wisata menarik yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga maupun pasangan. Selengkapnya, kamu bisa simak di bawah ini ya.
1. Keraton Yogyakarta
Jika kamu ingin berwisata budaya, Keraton Yogyakarta wajib kamu masukkan ke dalam salah satu list-mu. Keraton ini merupakan salah satu bangunan bersejarah kesunanan Yogyakarta sekaligus kediaman dari Sultan. Buat kamu yang tertarik dengan sejarah dan budaya, terdapat museum di dalam keraton yang memamerkan berbagai barang-barang dari kesultanan Yogyakarta.
Satu tips untuk mengunjungi tempat wisata di Jogja yang satu ini yakni datanglah di pagi hari. Hal ini karena keraton Yogyakarta sendiri hanya akan dibuka sampai jam 2 siang.
2. Taman Sari Jogja
Tempat wisata di Jogja yang menarik lainnya yakni Taman Sari Jogja. Dulunya, taman ini merupakan tempat rekreasi sekaligus tempat meditasi keluarga kerajaan Yogyakarta. Disini, kamu akan disuguhi arsitektur kuno yang indah lengkap dengan kolam pemandian serta kanal-kanal air di sekitarnya.
3. Merapi Park, Jogja
Buat kamu yang suka berfoto, tempat wisata di Jogja yang satu ini wajib kamu kunjungi. Merapi Park atau juga biasanya disebut The World Landmark menyuguhkan berbagai miniatur ikon-ikon dunia yang bisa menjadi spot foto yang menarik. Diantaranya seperti Menara Pisa, Kincir Angin Belanda, dan juga Menara Eiffel. Tiket masuknya pun cukup terjangkau, kamu hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp. 15 ribu saja untuk menikmati kawasan tersebut.
4. Stonehenge Merapi Jogja
Jika sebelumnya destinasi wisata yang menyuguhkan ikon-ikon dunia, kali ini juga masih mengusung tentang konsep mancanegara. Seperti namanya, Stonehenge menawarkan tumpukan batuan yang ditata apik yang menyerupai Stonehenge yang berada di Inggris. Berbeda dengan yang asli, Stonehenge Merapi merupakan batuan buatan yang terbuat dari semen. Tapi, tetap saja tidak kalah menarik dengan aslinya.
Buat kamu yang tidak ingin ribet saat berlibur di Jogja, kamu bisa mencoba beberapa paket liburan yang banyak ditawarkan. Paket ini sangat cocok untuk kamu yang berlibur bersama keluarga maupun teman-teman. Apa saja itu? Yuk, gulir ke bawah untuk selengkapnya.
1. Paket Satu Hari (One Day)
Kamu hanya punya satu hari di Jogja? Tenang saja, kamu bisa memilih paket satu hari atau one day. Paket ini dibandrol sekitar Rp. 200 ribu sampai Rp.800 ribu tergantung berapa banyak peserta dan pilihan destinasi yang kamu ambil.
2. Paket 2 Hari Satu Malam (2D1N)
Kali ini jika kamu hanya punya dua hari untuk menjelajahi Jogja, kamu bisa nih memilih paket 2D1N atau dua hari satu malam. Kamu bisa mengunjungi berbagai tempat wisata menarik di Jogja berdasarkan paket yang kamu ambil. Untuk paket 2D1N kamu perlu merogoh kocek sekitar Rp. 750 ribu sampai Rp. 2 juta.
3. Paket Honeymoon
Bukan hanya menarik sebagai destinasi liburan, Jogja juga bisa kamu jadikan pilihan tempat berbulan madu dalam negeri yang seru. Buat kamu yang baru saja menikah, kamu bisa memilih paket Honeymoon bersama pasangan. Untuk menikmati paket ini, biaya yang harus kamu keluarkan yakni sekitar Rp. 3-5 Juta.
Setelah mengetahui paket wisata apa saja yang ada, kamu juga bisa nih mempertimbangkan mengunjungi destinasi wisata Jogja lainnya yang menarik berikut ini. Dimana saja itu? Yuk, gulir ke bawah untuk selengkapnya.
1. Candi Ratu Boko
Jika kamu ingin melihat sunset yang indah, Candi Ratu Boko adalah tempat yang sangat pas. Tempat ini sangat populer bagi pasangan yang ingin berfoto romantis dengan latar sunset yang indah di Jogja. Jika kamu tertarik, kamu bisa membeli tiket terusan dari Candi Prambanan karena masih dalam satu pengelolaan.
2. Candi Borobudur
Belum lengkap rasanya jika berlibur ke Jogja, tapi belum mengunjungi Candi Borobudur. Kamu bisa berkunjung saat matahari terbit ataupun terbenam untuk melihat panorama yang indah dari candi terbesar di Indonesia ini. Selain itu, Candi Borobudur sendiri jika dilihat di atas, bentuknya seperti menyerupai bunga teratai. Menarik kan?
3. Benteng Vredeburg Yogyakarta
Benteng Vredeburg bisa menjadi tempat wisata Jogja yang sayang untuk dilewatkan jika kamu sedang berjalan-jalan di kawasan Malioboro. Letaknya yang juga berada di Jalan Malioboro akan memudahkanmu untuk mengunjungi salah satu benteng peninggalan Belanda yang satu ini. Saat ini, Benteng Vredeburg telah beralih fungsi menjadi museum yang berisi diorama mengenai sejarah Indonesia.
Setelah lelah berjalan-jalan, kamu juga bisa mengunjungi kafe unik yang berada di dalam benteng yang bernama Indische Koffie. Kafe tersebut menyajikan berbagai makanan khas Belanda yang patut untuk dicoba.
4. Goa Jomblang
Goa Jomblang terletak di Gunung Kidul Yogyakarta. Tempat wisata Jogja satu ini cukup unik karena terdapat cahaya yang menembus lobang goa yang disebut Cahaya Surga. Kamu bisa melihatnya dari jam 10 pagi hingga jam 12 siang.
Banyak ragam destinasi wisata Jogja menyuguhkan hal-hal unik dan menarik. Tak hanya alam dan budaya, kamu juga bisa berkunjung ke tempat wisata Jogja terbaru berikut ini. Dimana saja tempatnya?
1. Upside Down Jogja
Jika kamu tertarik untuk berfoto dengan konsep yang unik, Upside Down Jogja adalah pilihan yang tepat. Dengan konsep spot foto terbalik, tempat wisata Jogja satu ini menjadi hits di kalangan anak muda. Banyak spot-spot dengan latar belakang menarik yang bisa kamu coba. Jangan khawatir, kamu juga bisa menyewa fotografer jika kamu rasa fotomu kurang maksimal.
2. Tebing Watu Mabur
Jika Candi Ratu Boko menyuguhkan sunset yang indah, Tebing Watu Mabur sebaliknya. Sunrise di wisata alam yang satu ini sangat menarik dan sayang jika dilewatkan. Suasana perbukitan asri di bawahnya dan kabut tebal yang dominan bisa dijadikan alternatif wisata buat kamu yang ingin refreshing sejenak. Selain itu, spot-spot foto menarik yang berada di pinggir tebing juga menjadi daya tarik dari Tebing Watu Mabur.
3. Ayunan Langit Watu Jaran
Destinasi wisata Jogja terbaru yang satu ini sangat cocok bagi kamu yang suka memacu adrenalin. Disini, kamu bisa berayun di ketinggian 800 meter sambil menikmati panorama pegunungan hijau di bawahnya. Kamu cukup membayar Rp. 30 ribu saja untuk menikmati wisata ini.
Jika kamu bosan dengan suasana siang hari, kamu bisa mencoba berbagai wisata malam Jogja. Kamu bisa berjalan-jalan santai sembari menghabiskan waktu dengan mengunjungi beberapa wisata malam Jogja berikut ini. Inilah dia wisata malam Jogja yang dirangkum dari beberapa sumber.
1. Taman Pelangi
Jika kamu ingin mengunjungi tempat yang menarik sekaligus romantis di malam hari, kamu bisa berkunjung ke taman Pelangi. Lampu serta lampion yang berwarna-warni menjadi daya tarik yang ditawarkan dari taman yang masih satu area dalam museum monumen Jogja kembali ini. Banyak spot-spot foto penuh lampu yang bisa kamu kunjungi. Tiket masuknya pun juga relatif murah yakni sekitar Rp. 10 ribu - Rp. 20 ribu.
2. Jalan Malioboro
Pasti kita sudah sangat fanmiliar dengan ikon Jogja yang terkenal satu ini yakni Jalan Malioboro. Tidak hanya waktu siang saja, sekali-kali kamu harus mencoba berjalan-jalan di Malioboro pada malam hari. Kamu bisa berjalan-jalan santai bersama keluarga maupun pasangan sambil menimati suasana Jogja yang ramai sepanjang jalan Malioboro.
3. Sindu Kusuma Edupark
Saat kamu berlibur bersama keluarga di Jogja, Sindu Kusuma Edupark juga patut kamu coba. Lokasinya juga tak jauh dari pusat kota sehingga sangat terjangkau. Banyak sekali wahana-wahana menarik dari Edupark yang bisa kamu coba. Pada malam hari, tempat wisata di Jogja ini akan sangat menarik karena lampu-lampu yang membuat suasananya lebih hidup.
4. Tebing Breksi
Jika kamu tidak ingin berpanas-panasan, kamu bisa menikmati keindahan Tebing Breksi di malam hari. Lampu-lampu di sekeliling tebing pada malam hari membuatnya menjadi sangat cantik. Tebing yang dulunya bekas tambang kapur ini sekarang menjadi salah satu destinasi wisata Jogja yang populer.
Itulah berbagai tempat wisata di Jogja dan juga paket liburan yang bisa kamu coba. Bagaimana, sudah menentukan pilihan?