16 Destinasi Tempat Wisata Jawa Barat termasuk Alam, Pantai, dan Daerah Kuningan

Reporter : Devi Puspitasari
Kamis, 16 Januari 2020 14:38
16 Destinasi Tempat Wisata Jawa Barat termasuk Alam, Pantai, dan Daerah Kuningan
Jawa Barat memang destinasi menarik untuk liburan. Sebelum itu, cek dulu yuk rekomendasi tempat wisatanya di sini.

Pulau Jawa memiliki potensi wisata yang sangat beragam di setiap daerahnya. Salah satunya Jawa Barat. Sudah menjadi rahasia umum jika provinsi satu ini menyimpan berbagai destinasi wisata yang sangat menarik. Tak hanya alamnya, wisata budaya dan sejarah juga tersedia di Jawa Barat. Maka tak heran jika provinsi ini menjadi salah satu destinasi liburan utama di Pulau Jawa.

Membahas tentang destinasi wisata Jawa Barat yang melimpah, berikut kami sajikan sederet rekomendasi wisata yang sayang jika kamu lewatkan saat berlibur ke provinsi ini. Dikutip dari berbagai sumber (16/01), yuk kita simak beragam tempat wisata menariknya. Langung saja gulir ke bawah, ya!

1 dari 4 halaman

Tempat Wisata di Jawa Barat

Berbicara tempat wisata di Jawa Barat memang sangat beragam ya. Tak bisa dipungkiri jika provinsi ini memiliki berbagai destinasi wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi. Berikut ini beberapa rekomendasi destinasi wisatanya.

1. Cukang Taneuh, Pangandaran

Cukang Taneuh

Wisata Jawa Barat satu ini sering disebut dengan Green Canyonnya Indonesia. Hal ini nggak lepas dari keindahan Cukang Taneuh dengan sentuhan alamnya yang hijau. Awalnya, diyakini sebutan ini diberikan oleh seorang turis asal Prancis yang berkunjung ke Cukang Taneuh pada 1990-an silam yang terpukau dengan pesona tempat wisata Jawa Barat ini.

Berjarak sekitar 31 km dari Pangandaran, Cukang Taneuh sendiri merupakan area sungai dan lembah. Di sini, kamu akan dimanjakan dengan pepohonan yang rindang dan hijau. Airnya yang berwarna hijau pun juga menjadi daya tarik lainnya dari Green Canyon.

2. Taman Bunga Nusantara, Cianjur

Taman Bunga Nusantara bisa menjadi eduwisata menarik buat kamu yang menyukai bunga maupun taman hias. Berdiri sejak tahun 1992, salah satu wisata Jawa Barat ini memiliki tema yang berbeda di setiap areanya. Diantaranya yakni Taman Mediterania, Taman Air, Taman Bali, Taman Jepang dan masih banyak lagi.

Hal menarik lainnya, kamu bisa menjumpai beberapa hewan termasuk dinosaurus raksasa dari toplary (semak hias) yang dipangkas sedemikian rupa. Menarik banget, ya. Nggak sampai di situ saja, wisata Jawa Barat ini juga menyuguhkan beberapa spot menarik seperti rumah kaca dengan koleksi taman unik hingga labirin semak yang hampir mirip dengan taman-taman di Eropa.

3. Museum Sri Baduga, Bandung

Museum Sri Baduga

Berbentuk rumah khas Jawa Barat, Museum Sri Baduga menjadi destinasi yang tepat buat kamu yang ingin mengenal budaya daerah ini lebih dalam. Wisata Jawa Barat ini menyuguhkan beragam koleksi yang berhubungan dengan sejarah Jawa Barat. Mulai dari perkakas, kerajinan tangan Sunda, keramik, sampai peninggalan sejarah alam seperti batuan, flora, dan fauna.

Tak hanya menggambarkan sejarah Jawa Barat dengan koleksi asli, sejarah daerah ini juga digambarkan melalui replika, maket, foto, dan miniatur. Nah, jika kamu berminat berkunjung, Museum Sri Baduga buka setiap hari Selasa - Jumat, mulai pukul 8 pagi sampai 4 sore. Sedangkan di hari Sabtu dan Minggu, salah satu wisata di Jawa Barat ini akan buka dari pukul 8 pagi sampai 2 siang.

4. Pulau Biawak, Indramayu

Jika Nusa Tenggara Timur memiliki Pulau Komodo, di Indramayu kamu bisa menemui Pulau Biawak. Pulau ini berada di pesisir utara daerah Indramayu. Sama seperti namanya, pulau ini adalah habitat alami dari biawak.

Selain kamu bisa melihat kehidupan biawak di alam bebas, wisata Jawa Barat ini juga menyuguhkan keindahan pantai yang memukau dengan pasir putih dan lautnya yang jernih. Keindahan bawah lautnya juga tak kalah cantik. Paket lengkap ya jika berkunjung ke pulau ini.

2 dari 4 halaman

Wisata Kuningan Jawa Barat

Seperti daerah di Jawa Barat lainnya, Kabupaten Kuningan juga mempunyai destinasi wisata yang nggak kalah menarik untuk dikunjungi. Apa saja destinasi wisatanya? Yuk, gulir ke bawah untuk selengkapnya!

1. Telaga Nila

Keindahan Telaga Nila memang sangat memukau. Air telaganya yang berwarna biru jernih menjadi daya tarik utama dari wisata Jawa Barat satu ini. Ditambah lagi, pepohonan yang asri di sekitar telaga membuat siapapun bakal betah berlama-lama. Saat berkunjung, jangan lewatkan untuk berenang atau snorkeling di telaga ini ya karena keindahan dasar telaganya juga nggak kalah memikat. Telaga Nila sendiri berlokasi di Desa Jerukleuleut, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka.

2. Ciboer Pass

Dari atas Ciboer Pass, kamu bisa menikmati keindahan terasering dari persawahan di bawahnya yang menyegarkan mata. Buat kamu pemburu foto, tenang saja karena kawasan wisata Jawa Barat ini banyak menawarkan spot foto yang sangat menarik. Sambil menikmati keindahan alamnya, kamu bisa sekalian berburu foto keren untuk diunggah di media sosial favoritmu.

3. River Tubing

Ilustrasi Arung Jeram

Wisata Jawa Barat satu ini sangat sayang dilewatkan buat kamu penyuka aktivitas yang memacu adrenalin. Kuningan juga menawarkan wisata river tubing yang berada di Sungai Cikadong. Di sini, kamu bisa merasakan pengalaman tubing seru sepanjang 350 meter yang berhulu di Gunung Ciremai. Selain menikmati serunya tubing, sepanjang perjalanan kamu juga akan disuguhi pemandangan di sekitar sungai yang asri. berminat mencoba?

4. Bumi Pelangi Kuningan

Berwisata ke Kuningan, jangan lupa mampir ke destinasi wisata kekinian yang satu ini ya. Berada di kaki Gunung Ciremai, Bumi Pelangi menawarkan pemandangan yang berbeda dan unik. Taman bermain air yang berwarna-warni sangat kontras dengan panorama Gunung Ciremai yang hijau. Tapi, hal ini malah yang membuatnya semakin menarik, lho.

Di wisata Jawa Barat ini, kamu bisa bermain air sekaligus berburu foto cantik. Udara yang sejuk di kawasan ini juga menjadi daya tarik lainnya dari Bumi Pelangi Kuningan. Jika kamu ingin menghabiskan malam di kawasan ini, pengelola juga menyediakan tenda dan peralatan kemah yang bisa kamu sewa.

3 dari 4 halaman

Wisata Alam Jawa Barat

Wisata alam memang bisa dibilang sebagai wisata yang dominan di Jawa Barat. Bentangan alamnya yang mempesona, tak heran membuat Jawa Barat memiliki beragam wisata alam yang sangat sayang jika dilewatkan. Seperti beberapa wisata alam berikut ini. Langsung simak ke bawah, ya!

1. Situ Gunung

Masih berada dalam satu kawasan Taman Nasional Gunung Gede Parangro, Situ Gunung menawarkan pesona keindahan danau yang menenangkan. Dikelilingi pepohonan hijau di sekitarnya membuat tempat wisata Jawa Barat satu ini sangat pas buat kamu yang ingin menenangkan pikiran sejenak. Selain menikmati keindahan Situ Gunung dari tepinya, kamu juga bisa sedikit lebih dekat dengan menaiki perahu menyusuri danau ini. Sekitar kawasan wisata Jawa Barat ini juga menyediakan area perkemahan buat kamu yang ingin menikmati suasana alam lebih lama.

2. Pangalengan

Pangalengan

Wilayah Bandung Selatan memang memiliki beragam wisata alam yang mempesona, salah satunya Pangalengan. Destinasi wisata Jawa Barat ini menawarkan beberapa tempat menarik dalam satu kawasan. Di Pangalengan kamu bisa mengunjungi danau bernama Situ Cileunca dengan Jembatan Cintanya. Di danau ini, kamu juga Selain danau, wisata alam lainnya yang bisa kamu nikmati yaitu perkebunan teh Malabar. Kebun teh ini akan sangat menyegarkan matamu dengan hamparan hijaunya.

3. Gunung Papandayan

Gunung Papandayan bisa dibilang ramah untuk pendaki pemula. Karena, kamu hanya perlu trekking selama dua jam saja untuk mencapai area perkemahannya. Selain menikmati panorama Gunung Papandayan, kamu juga bisa berjalan-jalan di padang rumput Edelweiss yang ada di sekitar kawasan ini. Padang rumput Edelweiss ini merupakan yang terbaik sekaligus terluas lho di Jawa Barat. Tak hanya padang bunga Edelweiss, kamu juga bisa menyusuri Hutan Mati yang menyuguhkan pemandangan batang-batang pohon mati yang menawan di wisata Jawa Barat ini.

4. Curug Kapak Kuda atau Tapak Kuda

Jawa Barat memang terkenal dengan wisata air terjunnya yang cukup banyak. Salah satu yang menarik untuk dikunjungi yaitu Curug Kapak Kuda atau Tapak Kuda. Tapi, untuk mencapainya kamu perlu mengeluarkan tenaga ekstra. Dengan tinggi sekitar 20 meter, wisata Jawa Barat ini menyuguhkan pesona yang menawan. Terlebih, dengan tambahan pemandangan hijau di sekitarnya.

Jika ingin berkunjung ke wisata Jawa Barat ini, pastikan saat musim penghujan ya. Karena, pada musim kemarau Curug Kapak Kuda akan mengering. Lokasi curug menarik ini berada di Desa Sadawangi, Kecamatan Lemahsugih, Majalengka.

4 dari 4 halaman

Wisata Pantai Jawa Barat

Wisata Pantai di Jawa Barat juga nggak kalah memukau dibanding destinasi wisata alam lainnya. Banyak daerah di Jawa Barat memiliki pantai yang indah sekaligus unik dengan ciri khasnya masing-masing. Sederet pantai di bawah ini diantaranya.

1. Pantai Puncak Guha, Garut

Berbeda dengan pantai kebanyakan yang menawarkan bentangan pasir di sepanjang pantainya, salah satu wisata Jawa Barat ini menyuguhkan tebing yang berbatasan langsung dengan lautan sebagai gantinya. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri dari Pantai Puncak Guha.

Sore hari menjadi waktu terbaik buat kamu yang ingin berkunjung ke wisata Jawa Barat in. Selain menikmati sunset yang indah, kamu juga bisa melihat pemandangan kawanan kelelawar yang keluar dari gua saat matahari mulai terbenam.

2. Pantai Karang Tawulan, Tasikmalaya

Pantai Karang Tawulan

Menawarkan pesona yang nggak kalah indah, Pantai Karang Tawulan bisa juga masuk ke daftar destinasimu selanjutnya. Wisata di Jawa Barat satu ini terletak di perbatasan Cimahi dan Tasikmalaya. Salah satu ciri khas sekaligus pesona dari pantai ini yakni adanya tebing yang menjorok ke lautan. Saat sore hari, jika kamu beruntung kamu juga bisa lho melihat sekumpulan burung camar yang berterbangan di sekitar area Pantai Karang Tawulan.

3. Pantai Ujung Genteng, Sukabumi

Jika kamu tertarik mencoba surfing, Pantai Ujung Genteng bisa menjadi opsi yang menarik. Karena, ombak di pesisir wisata Jawa Barat ini cukup besar dan kuat sehingga cocok untuk dijadikan area berselancar. Pemandangannya pun juga tak kalah indah dengan hamparan pasir putihnya. Jika beruntung, kamu juga bisa melihat kawanan penyu yang bertelur di kawasan pantainya atau menyaksikan pelepasan bayi penyu yang lucu.

4. Pantai Kejawanan, Cirebon

Spot melihat sunset yang menarik lainnya di Jawa Barat yakni di Pantai Kejawanan yang berada di Cirebon. Wisata Jawa Barat satu ini memang terkenal sebagai tempat favorit menikmati senja di Cirebon. Banyak aktivitas seru lainnya yang bisa kamu lakukan di Pantai Kejawanan. Salah satunya berkeliling pantai dengan menggunakan kapal. Biaya menyewanya juga cukup terjangkau yakni sekitar Rp. 5 ribu - Rp. 10 ribu saja per orangnya.

Sangat menarik ya beragam destinasi wisata Jawa Baratnya. Sudah siap berlibur ke berbagai tempat wisata di atas?

Beri Komentar