© 2021 Istockphoto.com
Filipina jadi salah satu negara di Asia Tenggara dengan pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan. Tak hanya memiliki pemandangan alam mengagumkan, Filipina juga pas banget untuk para wisatawan dari berbagai kalangan.
Pasalnya, negara yang kerap dijuluki sebagai Peral of the Orient Seas atau Mutiara Laut dari Orien memiliki beragam varian destinasi wisata super menarik. Dari mulai wisata eksklusif, sampai dengan wisata ramah kantong bagi para wisatawan.
Untuk kamu yang ingin menikmati serunya liburan ke Filipina, namun tak ingin menguras kantong, bisa mencoba deretan tips traveling murah ke Filipina berikut ini. Tenang, meski dengan budget tak terlalu mahal, kamu masih bisa nikmati wisata Filipina secara optimal loh.
Beragam destinasi wisata berikut ini, bisa kamu akses dengan budget terjangkau. Mulai dari Chocolate Hills, Pantai Boracay, Banaue Rice Terraces, Gunung Mayon, Museum Nasional FIlipina, sampai dengan Manila Ocean Park. Asalkan, dengan mengikuti 7 tips traveling murah ke Filipina berikut ini :
Tpis traveling murah ke Filipina yang pertama adalah pilih akomodasi penerbangan terjangkau. Kamu bisa tentukan akomodasi penerbangan murah kamu dengan memiliki maskapai ekonomis, seperti Tiger Airways, Scoot, Cebu, Pacific Air, AirAsia dan JetStar.
Meski masih belum bisa mendapatkan fasilitas eksklusif yang nyaman, namun kamu jadi bisa lebih menghemat budget wisata kamu. Lalu bisa menggunakannya untuk alokasi kebutuhan wisata lainnya, saat kamu bertandang ke Filipina.
Kemudian tips selanjutnya yang tak kalah penting adalah menggunakan transportasi umum. Alasannya, tentu karena transportasi umum bisa kamu akses dengan harga terjangkau. Kamu bisa mencoba naik Jeepney, semacam angkot berukuran besar khas Filipina.
Namun sebelum menaiki kendaraan yang satu ini, kamu harus memastikan nomer kode tujuan tempat wisata yang kamu datangi ya. Jangan sungkan untuk bertanya pada sang supir atau warga sekitar dengan menggunakan bahasa Inggris.
Berikutnya adalah usahakan untuk selalu membawa uang tunai dan pecahan kecil. Jika kamu sudah menyiapkannya, kamu bisa dengan mudah membayar transportasi umum atau berbelanja dengan uang pas.
Selain itu, uang tunai dan pecahan kecil sangat berguna saat kamu ingin tawar menawar harga dengan penjual lokal. Di sisi lain, kamu juga bisa menggunakan uang pecahan kecil untuk memberi tip.
Menikmati keseruan wisata di Filipina mungkin akan jadi lebih mudah jika kamu sudah menyediakan uang peso yang digunakan oleh masyarakat setempat. Selain itu, usahakan untuk sedia uang dollar, tujuannya untuk berjaga-jaga saat mata uang peso sudah habis.
Dengan memiliki persediaan uang dollar, kamu jadi bisa sewaktu-waktu menukarkan uang dollar kamu ke 'money changer'. Lebih lanjut, juga usahakan tetap sediakan saldo di ATM ya, untuk berjaga-jaga kalau ada sesuatu yang tidak diinginkan.
Tips selanjutnya, kamu juga bisa menikmati wisata kuliner seru jajanan pinggir jalan Filipina yang bisa melengkapi perjalanan wisata kamu. Kalau ke Filipina, kamu wajib mencoba kwek-kwek, betamax, taho, sampai dengan Balot ya.
Meski harganya terjangkau, namun deretan kuliner pinggir jalan Filipina tersebut gak kalah nikmat kok dibanding deretan makanan mahal lainnya. Selain itu, kuliner pinggir jalan di Filipina juga banyak yang jadi kuliner populer dunia loh.
Untuk menghemat ongkos transportasi. Usahakan untuk memilih deretan destinasi wisata dengan lokasi yang berdekatan ya. Dengan begitu, kamu juga jadi lebih leluasa saat menikmati keseruan dan keindahan destinasi wisata di Filipina.
Jaringan internet menjadi salah satu aspek penting yang tak bisa kamu abaikan saat berwisata. Jika kamu ingin mendapatkan kuota internet dengan harga terjangkau, usahakan untuk tak membelinya di kawasan bandara ya.
Lebih baik kamu sedikit jalan ke luar wilayah bandara untuk membeli kuota internet. Selain itu, pastikan juga kamu telah mengetahui lokasi membeli kuota yang murah, agar kamu bisa memetakan akses menuju lokasi tersebut.
Nah itu dia deretan tips traveling murah ke Filipina yang bisa kamu terapkan. Bisa tetap seru tanpa harus merogoh kantong terlalu dalam. Yuk tunggu apa lagi, langsung siapkan plan kamu untuk seru-seruan wisata ke Filipina!