© Boatinternational.com
Kamu tau gak sih, kalau ada pulau yang bentuknya mirip banget sama hewan lumba-lumba? Pulau berbentuk unik yang juga dipenuhi dengan kisah-kisah misterius tersebut berada di Italia.
Pulau yang berbentuk mirip lumba-lumba tersebut berada di kepulauan Li Galli. Di sana, setidaknya terdapat tiga pulau kecil yang saling berdekatan. Yakni pulau Gallo Lungo, Rotonda dan Castelluccio.
Namun pulau yang paling populer di antara tiga pulau tersebut tentunya adalah pulau yang berbentuk seperti hewan lumba-lumba. Selain memiliki bentuk yang sangat unik, pulau tersebut katanya juga dipenuhi oleh 'sirene'.
Sirene sendiri merupakan makhluk mitologi kepercayaan masyarakat Italia yang tentunya selalu diiringi oleh cerita-cerita mistis. Kabarnya, makhluk mitologi tersebut mewakili hal-hal negatif seperti bahaya yang mengintai.
Kemunculan sirene bahkan disebut jadi penanda akan datangnya mara bahaya bagi para pelaut di sekitar kepulauan tersebut. Konon, wujud sirene adalah setengah burung dan setengah wanita yang dipenuhi bulu.
Pada pulau berbentuk lumba-lumba tersebut terdapat sebuah menara tinggi yang menjadi saya tarik wisatawan untuk berkunjung. Kabarnya sejak tahun 1924, menara di pulau tersebut menjadi jujugan para artis dan juga seniman dunia.
Wahh ternyata banyak juga yang tertarik untuk mengunjungi pulau tersebut. Kamu tertarik untuk mengunjunginya?