Ilustrasi Orang Lebih Bahagia Mengeluarkan Uang Untuk Berlibur
Tak bisa dipungkiri ketika kamu dianugrahi oleh kekayaan melimpah. Uang sudah bukan lagi masalah dalam hidup kamu. Semua barang bisa kamu beli mulai dari barang-barang branded seperti tas, sepatu, baju, perhiasan dan barang-barang penunjang penampilan lainnya.
Lebih Bahagia Mengeluarkan Uang Untuk Berlibur Karena Dapat Menghilangkan Rasa Stres
Dilansir dari laman liputan6 (18/12/2019), sebuah penelitian terbaru dari perusahaan percetakan buku dibidang ekonomi global Taylor & Francis membuktikan orang lebih memilih menghabiskan uangnya untuk berlibur dibanding membeli barang. Mereka akan lebih bahagia karena dengan berlibur dapat menghilangkan rasa stres selama sibuk bekerja.
Dikutip dari Quartz dalam laman yang sama, meskipun uang nggak bisa membeli kebahagiaan, tapi dengan cara kamu menghabiskannya dapat menentukan rasa bahagia tersendiri. Selama ini, pasti banyak orang menganggap menghabiskan uang untuk membeli barang jauh lebih berharga dan menyenangkan. Tetapi, kenyataannya nggak demikian kok.
Pengalaman Menyenangkan Serta Memorable Jauh Lebih Berharga Dari Pada Membeli Barang
Bukti lain yang dapat dikaitkan dengan perasaan bahagia adalah para partisipan lebih memilih menghabiskan uangnya untuk berlibur. Mereka menganggap bahwa pengalaman menyenangkan serta memorable jauh lebih berharga dari pada membeli barang. Mereka juga menganggap dengan berlibur adalah pilihan yang tepat karena perasaan bahagia dan merasa telah menggunakan uangnya dengan benar.
Disisi lain, pengalaman terbaik juga bisa diperoleh dengan membelikan hadiah untuk orang lain. Tak jarang, banyak orang yang merasa bahagia ketika mereka menghabiskan uang untuk membelikan orang lain hadiah.
Sebagian orang mungkin memang memiliki pemikiran bahwa, dengan mengeluarkan uang untuk membeli pengalaman jauh lebih berharga dari pada membeli barang. Mereka berfikir dengan pengalaman yang sebelumnya tidak pernah dialaminya, akan nmemberikan efek kebahagiaan tersendiri dalam hidup. Belum tentu akan ada kesempatan yang sama di mas yang akan datang. Waktu, perasaan bahagia, dan kebebasan adalah hal yang sangat dinantikan.
Bagaimana dengan kamu? Apakah kamu juga memiliki pemikiran yang sama dengan mereka atau kamu masih dalam tahap bahagia dengan membeli barang tertentu? Share pengalaman dalam mengeluarkan uang versi kamu di kolom komentar, ya!