© Shutterstock.com/g/
Danau Toba merupakan salah satu destinasi kenamaan di Tanah Air. Terletak di pulau Sumatera, Danau Toba diketahui merupakan danau kawah terbesar di dunia dan salah satu danau terdalam di dunia.
Dilansir dari Wonderful Indonesia, Danau Toba diperkirakan terbentuk dari letusan dahsyat gunung api, Gunung Toba, sekitar 74.000 tahun yang lalu. Memiliki luas 1.145 kilometer persegi dan kedalaman 450 meter, membuat Danau Toba kadang terlihat seperti lautan.
Di tengah Danau Toba terdapat sebuah pulau yang juga ukurannya cukup besar, yakni Pulau Samosir.
3 tahun lalu, tepatnya pada 31 Agustus 2020, Danau Toba diakui sebagai UNESCO Global Geopark. Hal ini sekaligus menjadikannya sebagai UNESCO Global Geopark ke-5 di Indonesia, setelah Geopark Batur, Geopark Belitong, Geopark Ciletuh, dan Geopark Gunung Sewu.
Penetapan Kaldera Toba sebagai UNESCO Global Geopark didasarkan pada kaitan geologis dan warisan tradisi yang tinggi dengan masyarakat lokal.
Sejak 15 Juli 2019, Danau Toba juga ditetapkan sebagai salah satu dari lima destinasi wisara super prioritas. Maka nggak mengherankan jika Danau Toba menjadi aset pariwisata yang berharga bagi Indonesia, khususnya bagi masyarakat Sumatera Utara.
Berada di ketinggian 900 meter di atas permukaan laut, Danau Toba menyajikan pemandangan indah, udara sejuk, hingga suasana yang tenang. Panorama danau yang memukau tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dalam dan luar negeri.
Baru-baru ini, sebuah spot menjadi viral dan berhasil menarik perhatian wisatawan. Sebuah daerah bernama Tuktuk Siadong, pulau kecil di tengah Danau Toba, menjadi destinasi tersembunyi yang menawarkan pemandangan luar biasa.
Dengan mengunjungi spot ini, kamu bisa menikmati keindahan kombinasi lanskap indah, air jernih, serta kemegahan pegunungan yang mengelilingi danau. Menikmati momen matahari terbenam di tempat ini akan menjadi pengalaman tak terlupakan bagi kamu yang mengunjunginya.
Jika ingin menelusuri jejak budaya dan sejarah masyarakat setempat, kamu bisa mendatangi dua museum yang ada di sekitar Danau Toba. Ada Museum Tomok dan Museum Huta Bolon yang menampilkan kekayaan sejarah dan budaya suku Batak.
Di Museum Tomok, kamu akan melihat rumah adat Batak Toba yang usianya sudah ratusan tahun tapi tetap kokoh dan terjaga. Sedangkan di Museum Huta Bolon, kamu akan menyaksikan ukiran-ukiran dan ornamen khas Batak yang menjadi bagian dari bangunan museum.
Gimana, tertarik mengunjungi Danau Toba? Tunggu apalagi? Buruan berangkat!