© Samaa.tv
Masih ingat sama kucing Gli si penguasa masjid Hagia Sophia? Nah belum lama ini tersiar kabar duka bahwa Gli sudah meninggal pada usianya yang ke 16 tahun. Kabar ini tentu menjadi duka tersendiri bagi pecinta pariwisata Turki.
Gli sendiri dikenal sebagai kucing 'penguasa' Hagia Sophia. Tak ada kucing lain yang mendapat perlakuan seistimewa yang dialami oleh Gli. Sebelumnya Gli diketahui punya dua saudara lain. Pertama ada Pati yang sudah lebih dulu meninggal, dan Kizim.
Menurut info dari laman TRT World Selasa (10/11/2020), Gli sebenarnya sudah menjalani perawatan karena sakit sejak 24 Septemer silam. Namun ternyata Gli tak mampu bertahan, dan akhirnya harus menutup usia.
" Kucing Hagia Sophia Gli yang sudah dirawat secara privat di klinik hewan Istanbul sejak 24 September, sayangnya dia meninggal karena usianya yang sudah tua," kata Wali Kota Metropolis Turki, Ali Yerlikaya di twitter.
View this post on Instagram
Sementara itu, Gli sendiri adalah kucing yang sudah jadi primadona di Hagia Sophia. Bahkan bukan sekali dua kali Gli diajak untuk menyambut tamu kenegaraan bersama pejabat-pejabat tinggi Turki.
Selain itu Gli ini juga sangat populer di instagram. Gli juga sering jadi incaran para turis manca negara yang berkunjung ke Hagia Sophia. Selamat jalan Gli. Belum sempet ketemu udah ditinggal aja, hiks hiks.