Jembatan Gantung Terpanjang di Asia Tenggara Ternyata Ada di Sukabumi, Situ Gunung Suspension Bridge

Reporter : Bagus Prakoso
Selasa, 4 Februari 2020 18:31
Jembatan Gantung Terpanjang di Asia Tenggara Ternyata Ada di Sukabumi, Situ Gunung Suspension Bridge
Jembatan Gantung Situ Gunung berada di Sukabumi dan menjadi jembatan gantung terpanjang di Asia Tenggara.

Ada rencana berkunjung ke Sukabumi? Jangan sampai kelewatan sama wisata satu ini, ya. Jembatan Gantung Situ Gunung ini bisa menjadi destinasi wisata baru untuk kamu yang menyukai wisata ekstrem.

Apa sih Jembatan Gantung Situ Gunung? yuk kita ke sana.

1 dari 2 halaman

Jembatan Gantung Situ Gunung merupakan jembatan gantung terpanjang yang berada di tengah hutan, di Asia Tenggara. Ini dikutip dari situs resmi situgunungbridge.com di mana juga dikatakan jembatan ini membentang sepanjang 243 meter, dengan lebar 1,8 meter, pada ketinggian 121 meter di atas permukaan tanah.

Lokasi jembatan ini berada di Taman Wisata Alam Situ Gunung, Sukabumi, Jawa Barat. Taman Wisata Situ Gunung Sendiri telah menjadi tujuan wisata selama bertahun-tahun dan merupakan bagian dari Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.

Jembatan Gantung Situ Gunung ini pertama kali dibangun di pertengahan tahun 2017. Proses pembangunan jembatan dilakukan secara manual dengan meli8batkan warga lokal dan tenaga ahli dari Bandung. Uniknya, Proses pembangunannya tidak menggunakan alat berat dan selesai dalam kurun waktu 4 bulan aja. Keren, kan.

2 dari 2 halaman

Jembatan Gantung Situ Gunung Sukabumi

Kalau kamu takut ketinggian, nggak perlu khawatir, karena pengunjung akan dilengkapi dengan sabuk pengaman yang disediakan oleh pengelola. Kamu akan dimanjakan dengan pemandangan hutan rimbun yang hijau.

Kawasan ini dibuka setiap hari dari pukul 7.30 hingga 17.30. Jembatan gantung Situ Gunung juga menyediakan beragam paket wisata untuk perorangan, keluarga maupun kelompok.

Gimana? tertarik untuk memasukan Jembatan Gantung Situ Gunung ke dalam list wisata kamu selanjutnya? Silahkan tulis di kolom komentar ya. Jangan lupa share ke teman-teman kamu.

Beri Komentar