Twitter.com/_doraredre
Ingin bulan madu di Bali tapi nggak ada dana tambahan lagi?
Atau ingin sekedar liburan bareng suami dan anak dengan view yang bagus tapi takut kantong jebol?
Nggak perlu khawatir ya Diazens. Di Bali nggak semua Villa dan Cottagenya harus mahal. Malahan ada beberapa villa dan cottage yang punya harga miring, lho. Jadi kamu nggak perlu mengeluarkan kocek yang banyak untuk menikmati liburan bersama istri juga anak.
Selain itu, kamu juga akan mendapatkan view yang luar biasa apik. Fasilitas yang kamu dapat juga nggak main-main. Cocok lah tempat ini untuk kamu kunjungi. Yuk, daripada kepo mending kamu simak baik-baik artikel ini, ya.
Penginapan yang berlokasi di Canggu Bali ini unik banget, lho. Cottage ini berbentuk rumah dan pohon dengan interior yang terkesan mewah tapi tetap elegan dan natural. Rasa-rasanya kamu seperti menginap di rumah pohon. Asri banget tempatnya.
Selain itu, harganya juga cukup terjangkau yaitu 500 ribuan dengan fasilitas yang akan kamu dapatkan adalah kolam renang dengan view alam yang cakep.
Villa ini memiliki desain yang aesthetic. Selain itu Villa Flaminggo yang ada di Seminyak Bali ini memiliki fasilitas yang lengkap seperti dapur, kolam renang, dan ruang tamu. Cocok banget liburan bareng keluarga ke sini.
Selain itu lokasinya juga cukup strategis dan dekat dengan La Plancha dan beach club, lho. Harganya cukup 300 ribuan perkamarnya.
Untuk para backpacker nginep di sini tuh worth it banget, lho. Cottage ini punya orang lokal kok. Tempatnya juga mirip seperti bungalow. Harganya cukup dengan Rp 170 ribuan per malam.
Cottage ini punya segudang view alam yang worth it untuk kamu yang suka banget dengan pemandangan alam. Harganya Rp 420 ribuan permalam yang cukup terjangkau dengan fasilitas yang memadai.
Sayangnya, lokasinya ini agak jauh dari Kuta yang sekitar kurang lebih 1 jam perjalanan. Tapi nggak ada salahnya kok untuk dicoba.
Milik orang lokal, cottage ini menawarkan model joglo dengan pemandangan sawah dan juga kolam renang yang punya sunset cantik.
Lokasinya yang berada di Ubud ini membuat cottage ini dihargai Rp 350 ribuan. Pas banget lho buat kamu yang mau honeymoon.
Hostel ini punya nuansa alam sawah dan gunung. Intinya sih kalau pemandangan alam bisa banget ke Hostel ini. Kamu juga akan dapat fasilitas seperti pool, rooftop yang cocok untuk suasana yang tenang dan hangat.
Lokasinya terletak di pasar Ubud dan Monkey Ubud Forest. Harganya cukup terjangkau sih, sekitar Rp 120.000- Rp 240.000
Hostel ini punya warna yang didominasi blue and white. Selain itu juga letaknya strategis dengan Motel Mexicola, La Favela yang suka clubbing, dan lain sebagainya. Letaknya ini sih di Seminyak ya..
Nah, itu sih kira-kira Villa dan Cottage yang bisa tim Diadona rekomendasikan untuk yang pengen banget pergi liburan tapi takut mengeluarkan uang yang cukup banyak.