Mengenal Apitan, Tradisi Menyambut Idul Adha Unik yang Ada di Indonesia

Reporter : Bagus Prakoso
Sabtu, 17 Juli 2021 11:20
Mengenal Apitan, Tradisi Menyambut Idul Adha Unik yang Ada di Indonesia
Tradisi ini dilakukan untuk menyambut datangnya hari raya Idul Adha.

Idul Adha akan digelar sebentar lagi. Tradisi perayaan ini selalu ramai ketika umat muslim di berbagai daerah serempak menyembelih hewan kurban yang kemudian dagingnya dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu.

Namun, di tengah pandemi dan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, beberapa acara dan tradisi harus dihentikan sementara waktu sebagai upaya menghentikan penyebaran virus Covid-19. Salah satu tradisi yang tidak bisa kita lakukan tahun ini adalah tradisi Apitan.

Ya, tradisi Apitan adalah tradisi yang biasanya digelar menjelang Idul Adha oleh masyarakat Jawa. Apa itu tradisi Apitan?

1 dari 4 halaman

Tradisi Apitan

Tradisi Apitan

Tradisi Apitan merupakan tradisi yang kerap dilakukan oleh masyarakat Semarang, Demak, Grobogan dan sekitarnya. Tradisi ini merupakan tradisi menyambut datangnya Idul Adha.

Tradisi ini biasanya diisi dengan pembacaan doa yang dilanjutkan dengan arak-arakan hasil tani, ternak dan nantinya hasil tani tersebut diambil secara berebutan oleh masyarakat setempat.

Tak hanya gunungan hasil tani atau arak-arakan hasil ternak, masyarakat yang melihat tradisi ini juga akan disuguhkan dengan hiburan-hiburan khas kearifan lokal warga Jawa Tengah.

2 dari 4 halaman

Kegiatan Dalam Tradisi Apitan

      View this post on Instagram      

A post shared by M IKhsan (@m_ikhsanart)

Selain arak-arakan hasil tani, di beberapa daerah di kabuptaen Demak memeriahkan tradisi Apitan ini dengan melakukan Khataman Alquran. Kemudian, Tradisi Apitan dimeriahkan dengan beberapa kegiatan seperti pagelaran wayang kulit, ketoprak, dan kesenian lainnya.

Tradisi-tradisi merupakan perpaduan antara budaya kuno Jawa dengan budaya Islam yang ada di Indonesia. Hal ini sebagai bentuk pelestarian budaya Jawa yang dimulai oleh Sunan Kalijaga saat berdakwah dengan Wayang kulitnya.

3 dari 4 halaman

Asal Muasal Tradisi Apitan

Tradisi Apitan

Melansir dari berbagai sumber, Tradisi Apitan ini merupakan kebiasaan para Wali Songo dulu. Tradisi ini dilakukan sebagai bentuk ungkapan rasa syukur di perayaan Idul Adha.

Apitan konon berasal dari nama bulan Apit dalam kalender Jawa. Bulan Apit jatuh setelah bulan Syawal dan sebelum bulan Dzulhijah (bulan haji). Apit juga berarti kejepit karena berada di antara Idul Fitri dan Idul Adha.

4 dari 4 halaman

Itulah beberapa penjelasan singkat mengenai tradisi Apitan yang ada di Indonesia. Tradisi ini merupakan bentuk pelestarian budaya Jawa kuno yang memadukan dengan nilai-nilai keislaman.

Terbentuklah sebuah tradisi baru yang memiliki unsur ibadah dan pelestarian. Budaya kuno tetap dilestarikan tanpa mengurangi nilai dalam beribadah.

Nah, kalau di daerahmu punya tradisi apa nih?

Beri Komentar