© Instagram.com/roughguides.com
Jika berbicara tentang Gunung, yang terbayang di benak kita merupakan sebuah dataran tinggi menjulang ke atas dengan puncak yang mengerucut.
Namun ternyata tak semua gunung memiliki puncak yang meruncing. Ada juga gunung yang memiliki puncak rata bak meja.
Ya, gunung unik ini seperti ini ternyata beneran ada loh. Namanya adalah Gunung Roraima. Seperti apa gunung unik ini? Yuk kita jalan-jalan.
Gunung Roraima merupakan daerah tertinggi di jajaran Pakaraima dataran tinggi tepui, Amerika Selatan. Gunung ini berbeda dengan gunung pada umummya yang memiliki puncak meruncing. Namun, Gunung Roraima ini memiliki bentuk yang rata bagaikan meja.
Gunung ini punya beragam sebutan. Ada juga yang menyebutnya sebagai negeri di atas awan. Ada juga yang menyebutnya sebagai dunia yang hilang.
Salah satu keunikannya adalah ribuan spesies tanaman yang tidak ada di planet lain kecuali di Gunung Roraima ini.
Gunung ini punya sebutan sebagai dunia yang hilang. Ditulis oleh penulis kondang bernama Sir Arthur Conan Doyle, kemistisan di gunung ini digambarkan dalam sebuah novel berjudul The Lost World tahun 1912.
Karena terisolasi selama ribuan tahun, flora dan fauna yang ada di Gunung Roraima ini sangat unik.
Perjalanan dari Indonesia, kamu kamu harus terbang ke Bandara Caracas, Venezuela. Melansir dari Gloob, harga tiket mencapai Rp 33,2 juta. Dari Caracas, kamu lanjutkan dengan 2 kali perjalanan panjang dengan bus.
Cari bus tujuan Ciudad Bolivar, Puerto Ordaz, ataupun Puerto La cruz. Setelah sampai di salah satu 3 kota tersebut, cari lagi bus dengan tujuan Santa Elena. Biayanya sekitar Rp 1,2 sampai 1,5 juta per orangnya.
Di Santa Elena, kamu bisa menemukan banyak jasa wisata yang menawarkan diri untuk membantumu sampai di puncak Gunung Roraima.
Tertarik untuk ke sana?