Pantai Ini Memiliki Pasir Berbentuk Bintang, Seperti Apa?

Reporter : Bagus Prakoso
Kamis, 30 September 2021 14:20
Pantai Ini Memiliki Pasir Berbentuk Bintang, Seperti Apa?
Pantai yang ada di Jepang ini memiliki keunikan, yakni pasir pantainya yang berbentuk seperti bintang.

Pantai merupakan salah satu wisata yang cukup digemari oleh wisatawan. Tak hanya menikmati air laut dan embusan angin, salah satu daya tarik yang ada di pantai adalah pasir pantainya.

Beberapa pantai yang ada di berbagai tempat memiliki pasir pantai dengan keunikannya masing-masing. Ada yang memiliki pasir pantai berwarna putih cerah, ada yang pasir pantainya padat hingga bisa dibentuk istana, dan masih banyak lagi.

Namun, pernah gak sih, kamu lihat ada pasir pantai yang berbentuk seperti bintang? Ya, ternyata ada, loh pantai yang memiliki pasir berbentuk seperti bintang. Seperti apa pantai ini? Yuk kita kunjungi!

1 dari 5 halaman

Pantai Hoshizuna-no-Hama

Pantai Pasir Bintang

Pantai Hoshizuna-no-Hama adalah salah satu pantai unik yang ada di Irimote, pulau terbesar kedua di prefektur Okinawa, Jepang. Jika dilihat dari kejauhan, pantai ini sejatinya tak terlalu berbeda dengan ratusan pantai lain di kepulauan Jepang.

Namun, perbedaan akan terlihat ketika kamu sudah menginjakkan kaki di pantai Hoshizuna-no-Hama lalu melihat dari dekat pasir pantainya. Banyak pasir yang memiliki bentuk seperti bintang.

2 dari 5 halaman

Pantai Pasir Bintang

Ternyata, melansir dari odditycentral, Pantai Hoshizuna-no-Hama ini terdiri dari miliaran eksoskeleton foraminifer, yaitu protozoa laut yang tumbuh subur di dasar laut. Cangkang kalsium karbonat mereka tetap tertinggal setelah kematian mereka dan kemudian terdampar di tepi laut. Fenomena ini menciptakan keajaiban alam yakni membentuk pasir pantai berbentuk seperti bintang dengan ujung lima sampai enam sudut.

Karena fenomena inilah yang membuat pantai ini dinamakan Hoshizuna-no-Hama. Ya, arti dari Hoshizuna-no-Hama, jika diterjemahkan adalah " Pasir Berbentuk Bintang" .

3 dari 5 halaman

Jadi Daya Tarik Wisata

Pantai Pasir Bintang

Jika dilihat dari jauh, pasir pantai ini memang berbentuk biasa selayaknya pasir pantai pada umumnya. Namun jika melihat dengan teliti di tangan yang menempel akan terlihat jika pasir ini memiliki bentuk seperti bintang.

Beberapa orang datang ke Hoshizuna-no-Hama khusus untuk berburu pasir bintang ini. Namun, karena hal ini akan merusak lingkungan yang ada di Hoshizuna-no-Hama, maka pemerintah mengambil tindakan tegas. Pemerintah setempat melarang orang untuk membawa pulang pasir pantai Hoshizuna-no-Hama.

4 dari 5 halaman

Mitos Masyarakat Setempat

Pantai Pasir Bintang

Seperti yang telah dijelaskan di awal, para ilmuwan menjelaskan jika pasir yang berbentuk bintang di pantai Hoshizuna-no-Hama ini merupakan eksoskeleton dari miliaran foraminifera. Namun, masyarakat setempat masih percaya dengan cerita-cerita rakyat.

Beberapa penduduk setempat percaya jika butiran pasir merupakan keturunan kecil dari Salib Selatan dan Bintang Utara. Mereka lahir di laut lepas Okinawa, tetapi dibunuh oleh ular raksasa. Hanya kerangka kecil mereka yang tersisa yang kemudian jatuh di pantai Hoshizuna-no-Hama.

Beri Komentar