Pesona Gili Pasir, Pulau yang Muncul Sekejap di Lautan Lombok

Reporter : Novi Hardita Larasati
Rabu, 13 Januari 2021 12:10
Pesona Gili Pasir, Pulau yang Muncul Sekejap di Lautan Lombok
Wajib masuk list liburan kamu, nih.

Berwisata di Lombok tentu tidak lepas dari keindahan bahari. Pasalnya, di Lombok banyak pantai yang bisa kamu nikmati termasuk gili. Gili merupakan pulau kecil yang berada ditengah laut. Selain Gili Trawangan yang terkenal di Lombok, kini saatnya kamu traveling ke Gili Pasir.

Keindahan Gili Pasir menjadi daya tarik tersendiri bagi pelancong yang berkunjung ke wisata tersebut. Pasalnya, gili ini berada di tengah laut yang hanya muncul saat air sedang surut saja. Nah, jika kamu tertarik untuk berkunjung ke Gili Pasir, simak dulu ulasan berikut ini.

 

1 dari 2 halaman

Gili Pasir

Sehingga tak heran, jika Gili Pasir yang lokasinya berada di Desa Tanjung Luar, Kecamatan Keruak, Lombok Timur ini belum begitu banyak diketahui. Akan tetapi, saat air pasang, kamu bisa menumpang perahu dengan jarak perjalanan sekitar 20 menit.

Menariknya lagi, pulau pasir ini tidak luas. Jadi, saat mendarat di sana para pengujung pun bisa merasakan sensasi punya pulau pribadi dalam sehari. Apalagi adanya hamparan pasir putih halus yang berpadu denga air jernih berwarna biru, membuat pengalaman wisata bahari kalian tak akan terlupakan.

2 dari 2 halaman

Gili Pasir

Ohya, meskipun jernih airnya memanggil para pelancong untuk menceburkan diri, tapi kamu tidak disarankan untuk berenang di sekitarnya, ya. Pasalnya ada banyak bulu babi dan bintang laut yang bertebaran.

Untuk menuju ke Gili Pasir, biasanya para wisatawan berangkat dari pelabuhan yang terdapat di Desa Tanjung Luar. Sebab, di sini hanya ada transportasi berupa perahu yang memang bukan untuk pulau besar.

Nah, dengan menggunakan perahu, perjalanan menuju spot wisata ini ditempuh dalam waktu hanya sekitar 15 menit saja. Saat berjalan menggunakan perahu, kamu akan melihat berbagai biota laut.

So, kapan kamu akan berkunjung ke Gili Pasir? Tulis di kolom komentar ya!

Beri Komentar