© Pulocinta.com
Kalau kamu sekilas lihat potret keindahan resort indah di tengah laut, tepat di atas pulau kecil berbentuk hati, itu bukan di Maldives loh ya. Itu adalah pulau Cinta yang berada di Provinsi Gorontalo, Kepulauan Sulawesi.
Pulau cinta ini sebelumnya adalah pulau tak berpenghuni, namun syarat akan kisah legenda sejarah. Konon pulau Cinta ini dulunya adalah pulau yang kaya akan rempah-rempah. Dulunya, pulau ini sering dilalui rute jalur perdagangan Belanda.
Dahulu kala saat masa penjajahan, dikisahkan pulau Cinta sebagai lokasi pertemuan rahasia pangeran Gorontalo dengan seorang putri saudagar asal Belanda. Karena masih dalam masa peperangan, keduanya ingin melupakan pertikaian tersebut.
Mereka datang ke pulau Cinta untuk menikmati indahnya langit berbintang di atas pulau Cinta. Keduanya menjadikan pulau Cinta sebagai lokasi pelarian agar mereka bisa menjadi sepasang kekasih.
Nah, meski sebelumnya dikenal sebagai pulau tak perbenghuni, Dinas Pariwisata Gorontalo akhirnya menyadari potensi wisata di pulau tersebut. Kemudian dibangunlan kawasan objek wisata di sekitar pulau Cinta.
Dengan dilengkapi Eco Resort yang terdiri atas 15 Cottage yang berada di atas air. Sedang setiap lokasi Cottage dihubungkan dengan jembatan kayu, dengan suguhan pemandangan laut yang alami dan indah.
Nah, ini yang paling krusial. Kalau kamu ingin merasakan sensasi menginap di resort Pulau Cinta, tentu kamu harus menuju Provinsi Gorontalo terlebih dahulu. Kamu bisa menghitungnya sesuai daerahmu masing-masing.
Sesampainya di Bandara Jalaludin Gorontalo, kamu bisa lanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Boalemo menggunakan kendaraan darat. Kamu bisa gunakan travel atau kendaraan pribadi. Lama perjalanan kurang lebih bisa memakan waktu 2 jam.
Setelah tiba di Kabupaten Boalemo, kamu bisa menggunakan kapal untuk menuju resort selama setidaknya 25 menit. Untuk menginap di Cottage, kamu setidaknya harus menyediakan budget mulai dari Rp 3 juta per malam. Tapi harga itu juga tergantung musim loh ya.
Selain bisa menginap di resort pulau Cinta, kamu juga bisa lakukan beragam aktivitas lain loh. Mulai dari jalan-jalan keliling pulau Cinta, hingga Snorkeling dan juga Diving. Keren banget lah pokoknya. Gimana nih, tertarik untuk bertandang ke sana?