© YouTube/Nasdaily
Tel Aviv, Ibu Kota negara Israel yang ikenal sebagai kota dengan beragam jenis penawaran kuliner. Kalau kamu berkunjung ke sana, kamu akan dengan mudah menemui resto, cafe, hingga bar kece yang menawarkan kuliner spesial nan nikmat.
Tapi terlepas dari itu semua, ternyata ada sebuah desa di Tel Aviv yang penduduknya miliki kebiasaan kuiner berbeda dibanding dengan masyarakat lain di Tel Aviv. Namanya adalah desa Dimona, yang semua penduduknya adalah vegan.
Menurut info dari laman Live Kindly desa tersebut terletak di kawasan Neve Shalom, yang merupakan kawasan penduduk Hebrew Africa di Israel. Menariknya, para penduduk vegan tersebut tak menganut agama Yahudi seperti masyarakat lain di sana.
Penduduk di desa Dimona ini menganut sebuah kepercayaan spiritual tersendiri yang dipercaya diturunkan oleh nenek moyang mereka di Israel. Mereka mengikuti gaya hidup Adam dan Hawa yang tertulis dalam sebuah kitab suci, yang ternyata adalah vegan.
Sementara itu, ada alasan kuat mengapa penduduk desa Dimona memegang teguh tradisi gaya hidup vegan karena adanya keyakinan bahwa manusia tidak didesain untuk memakan daging hewan.
Alasan tersebut tertulis jelas di dalam Kitab Suci yang mereka anut. Dijelaskan dalam saah satu ayat dalam kitab tersebut bahwa Tuhan memberi tumbuh-tumbuhan dari biji-bijian yang terdapat di seluruh penjuru bumi.
Mereka memakan sayur, buah-buahan, kacang-kacangan dan meyakininya sebagai bahan makanan terbaik. Sedang hewan adalah makhluk hidup yang selayaknya dihargai seperti halnya manusia.
Karena suplai makanan vegan di Israel tidak mudah didapat. Akhirnya mereka berupaya untuk memproduksi sendiri beragam jenis makanan vegan. Mulai dari susu kedelai, hingga keju vegan.
Di sana ada yang namanya Teva Deli, sebuah pabrik yang sudah sukses memproduksi keju vegan. Keju tersebut bahkan pernah digunakan oleh salah satu resto pizza terbesar di Amerika Serikat loh.
Hingga kini, desa Dimona disebut menjadi semacam 'Ibu Kotanya' para vegan dan vegeterian di seluruh dunia loh. Selain bisa dapatkan beragam menu vegan yang nikmat, kamu juga bakal menemui masyarakat yang miliki gaya hidup sehat.
Gak heran kalau kamu ke sana, kamu bakal menemui penduduk lanjut usia yang masih terlihat segar bugar saat beraktivitas. Wahh keren banget ya. Gimana nih, kamu tertarik untuk tinggal di sana?
KOMENTAR ANDA