Tanpa Korban Jiwa! Vietnam Akhiri Masa Lockdown, Ternyata Ini 5 Strategi Ampuhnya

Reporter : Nasa
Sabtu, 25 April 2020 09:35
Tanpa Korban Jiwa! Vietnam Akhiri Masa Lockdown, Ternyata Ini 5 Strategi Ampuhnya
Padahal Vietnam merupakan salah satu negara yang berbatasan langsung dengan China!

Meskipun menjadi salah satu negara yang berbatasan langsung dengan Tiongkok, Vietnam menjadi negara yang tidak mendapati korban jiwa pada mas pandemi virus Corona Covid-19. Hingga saat ini Vietnam menjadi perhatian dunia karena pencapaiannya.

Dua kota besar di Vietnam, yakni Hanoi dan Ho Chi Minh City bahkan diketahui sudah melonggarkan Social Distancing yang sudah berlaku sejak 1 April lalu. Hanya beberapa kawasan di Hanoi saja yang diketahui masih menerapkan Social Distancing secara ketat karena masih berstatus risiko tinggi.

Kendati demikian, Vietnam tetap mendapat acungan jempol, sebab sama sekali tak ada catatan korban meninggal yang diakibatkan penyebaran virus Corona Covid-19 ini. Setelah lockdown dilonggarkan, pertokoan dan juga sektor bisnis bisa kembali buka. Meski tetap di bawah aturan ketat pemerintah.

2 dari 8 halaman

Mengingat kondisi di berbagai negara yang masih kewalahan menghadapi pandemi ini, apa ya strategi Vietnam hingga bisa menanggulangi merebaknya virus Corona Covid-19 dengan baik? Melansir dari laman Liputan6, Dubes RI untuk Vietnam, Ibnu Hadi, angkat bicara.

Menurut Ibn Hadi, pemerintah Vietnam bergerak cepat di lapangan, sehingga merebaknya virus bisa ditanggulangi dengan cepat. Ia juga menjabarkan, bagaimana strategi vietnam sehingga bisa menangani merebaknya penularan virus Corona Covid-19 ini dengan baik.

Setidaknya berikut ini 5 strategi ampuh Vietnam dalam menangani virus Corona Covid-19 , mengutip dari wawancara bersam Dubes Ibnu Hadi:

3 dari 8 halaman

1. Sejak Awal Pemerintah Tidak Meremehkan Virus Corona

Pemerintah setempat sejak awal tidak pernah meremehkan penyebaran virus Corona Covid-19 yang bermula di Tiongkok. “ Begitu China ramai, mereka langsung waspada,” ungkap Dubes Ibnu Hadi pada Liputan6.

“ Jadi saya perhatikan seminggu sebelum hari raya Imlek, atau tahun baru Lunar, tahun baru China yang jatuh pada 26 Januari, mereka sudah ambil ancang-ancang. Di sini namanya Imlek kan banyak kemeriahan ada kembang api, ada perayaan, itu tidak ada. Langsung di cut. Jadi tidak ada massa berkumpul,” terangnya.

4 dari 8 halaman

2. Identitas Warga Terinfeksi Virus Corona Harus Dipublikasi

Pemerintah Vietnam disebutnya juga menggunakan cara yang tegas, seperti membukaidentitas mereka yang terkena virus. Kemudian lokasi-lokasi yang dikunjungi oleh tempat tersebut juga segera dilacak.

“ Dalam penanganan kasus, saya lihat juga mereka all-out dalam pengertian sampai titik agak mencampuri urusan pribadi atau privacy. Jadi kalau ada satu kasus itu kita langsung tahu namanya siapa, alamatnya di mana, dia itu ke mana saja,” lanjut dia.

“ Kita semua tahu di daerah sini ada penderita Covid-19. Jadi kelihatan dan di-list mereka ke mana saja. Jadi kalau dia ke supermarket, supermarketnya tutup. Kalau dia ke karaoke, karaokenya tutup. Kalau ke restoran, restoran ini tutup," jelas Dubes Ibnu Hadi.

5 dari 8 halaman

3. Pemerintah Baik dalam Koordinasi

Kemudian sistem pemerintahan yang sangat sentralis, juga berpengaruh terhadap penanganan penyebaran virus Corona Covid-19 ini. Pusat bisa cepat mengambil keputusan, sehingga secara sistematis kebijakan tersebut dilaksankan tanpa adanya perdebatan.

6 dari 8 halaman

4. Rakyat Vietnam Tertib dan Patuh

Rakyat Vietnam sangat patuh dengan aturan yang ditetapkan oleh pemerintah.Banyak bisnis yang tutup dengan sendirinya ketika lockdown. “ Ini Vietnam adalah negara komunis sosialis. Nama resminya Republik Sosialis Vietnam, jadi negara di atas segala-galanya. Jadi Rakyatnya patuh,” paparnya kemudian.

7 dari 8 halaman

5. Pemerintah Mengikuti Saran WHO

Segala bentuk saran dari World Health Organization (WHO) langsung diterapkan oleh pemerintah. “ Mereka sejak awal itu mereka selalu in close coordination with WHO. WHO punya kantor juga di sini. Jadi segala advice yang disampaikan WHO saya berpikir Vietnam langsung menerapkan, sehingga mereka mendapat pujian dari WHO,” tandas Dubes Ibnu Hadi.

8 dari 8 halaman

Nah itu dia 5 strategi ampuh Vietnam, sehingga bisa menangani penyebaran virus Corona Covid-19 ini dengan baik. Semoga negara kita juga bisa terus bertindak cepat dan lugas, sehingga Indonesia bisa lekas menyusul Vietnam saat ini.

Beri Komentar