© Unsplash.com - Eko Herwantoro
Bosan dengan hiburan Jakarta yang itu-itu saja? Atau tidak ada waktu untuk berlibur ke luar kota? Maka inilah saat yang tepat bagimu untuk mengunjungi salah satu dari berbagai museum yang ada di Jakarta. Tak perlu jauh-jauh dan menguras kantong, dilansir dari cosmopolitan (22/06), berikut adalah lanjutan rekomendasi museum menarik di Jakarta yang sebelumnya telah diulas pada artikel Museum Menarik di Jakarta Part 1.
Fransiskus Xaverius Basoeki Abdullah merupakan seorang maestro pelukis aliran realis dan naturalis. Beliau meninggal pada tahun 1993, 8 tahun berselang kediamannya direnovasi menjadi sebuah museum. Berbagai lukisan dan koleksi pribadinya seperti patung, topeng, wayang, senjata dan buku bisa kamu temukan di dalamnya.
Museum ini berdiri pada April 1993, bertepatan dengan ulang tahun TMII yang ke-18. Ada sekitar 600 jenis serangga awetan kering, terbagi menjadi 250 jenis kupu-kupu, 200 jenis kumbang dan 150 species serangga lainnya. Di museum ini kamu bisa juga melihat berbagai macam belalang, capung, jangkrik dan spesimen unik lainnya.
Museum ini adalah museum pertama di Indonesia yang menampilkan karya modern dan kontemporer dari dalam dan luar negeri. Sebagian besar karya tersebut merupakan kolesi sang penggagas museum, yakni Haryanto Adikoesoemo.
Museum tekstil didirikan tahun 1976. Museum ini tidak hanya menampilkan galeri batik, namun juga kebun pewarna alam, perpustakaan dan ruang pengenalan wastra. Di ruang pengenalan wastra inilah, kamu bisa mencoba dan mengoperasikan alat tenun.
Bukan hanya wayang asal Nusantara yang tersimpan pada Museum Wayang ini, namun juga berbagai koleksi wayang dan boneka dari berbagai negara tetangga, seperti Malaysia, Thailand, Cina, Vietnam, India, bahkan Perancis. Bagaimana? Tertarik mengunjunginya?